Kamis, 16 Februari 2023

Berkatalah Jujur

 


Berkatalah Jujur

Oleh: Khatijah

Semestinya hujan terdengar rintiknya

Guntur terdengar gemuruhnya

Bukan malam menjilat sepi

Bukan pula sembunyi di palung dusta

 

Berkatalah jujur

Fakta tetaplah fakta

Jangan berubah jadi dusta

Sebab alam tlah membaca

 

Berkatalah jujur

Sebab jujurmu dinanti

Setiap gelombang bunyi

Dari gendang sampai ke hati

 

Jujur itu luhur

Tidak jujur bikin hancur

Sepahit empedu pun

Katakan

Jujur fondasi integritas diri

 

Bondowoso, 26 Agustus 2022

 

Tidak ada komentar:
Write Comments



Entri yang Diunggulkan

Novel Romance ction "Cinta di Langit Ijen"

                         Foto: Koleksi Pribadi Cinta di Langit Ijen merupakan sebuah novel tiga babak bertabur konflik. Novel ini terbit pad...